Sabtu, 19 Juni 2010

Mengukur Transistor untuk Pemula

Mengukur transistor adalah teknik dasar yang wajib dikuasai. Transistor umumnya mempunyai 3 kaki yaitu BASE(B), COLLECTOR(C), dan EMITTER(E).
Cara mengukur/menentukan kaki-kaki transistor dan juga memastikan transistor masih berfungsi(tidak rusak), lakukan cara-cara berikut:
Temukan kaki BASE. Lakukan pengukuran seperti gambar di bawah, cara ini sekaligus untuk mengetahui apakah transistor masih baik atau “bocor”(short pada kaki-kakinya)
Gunakan skala x1 atau x10, jangan gunakan skala x1k atau x10k. Mengapa? Anda akan segera mengetahui setelah ini :)
Hasil pengukuran:
  1. A dan B “jalan”, Base di kaki 1 jenis transistor NPN
  2. C dan D “jalan”, Base di kaki 2 jenis transistor NPN
  3. E dan F “jalan”, Base di kaki 3 jenis transistor NPN
  4. D dan E “jalan”, Base di kaki 1 jenis transistor PNP
  5. A dan F “jalan”, Base di kaki 2 jenis transistor PNP
  6. B dan C “jalan”, Base di kaki 3 jenis transistor PNP
  7. Selain kombinasi di atas, berarti transistor rusak(short antar kaki-kakinya)
Menentukan kaki Collector dan Emitter, gunakan skala terbesar x10k(bila ada). Berdasarkan hasil penentuan kaki Base, lakukan pengukuran yang sama tapi dengan probe sebaliknya(merah >< hitam, hitam >< merah). Hasilnya, yang “jalan” adalah kaki Collector. Mengapa demikian? :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar